Muslim Entrepreneur Forum 2012


Voa-Khilafah.co.cc - Keberadaan dan sepak terjang pengusaha Muslim ternyata memiliki pengaruh, baik langsung maupun tidak terhadap–bukan saja perkembangan dan pertumbuhan ekonomi tetapi juga pada bidang pendidikan, sosial kemasyarakatan, budaya, hukum, begitu pula politik. Dengan kata lain saya ingin katakan, bahwa sesungguhnya pengusaha Muslim memiliki ‘power’ terhadap perubahan. Begitu pentingnya posisi pengusaha Muslim hingga Presiden Amerika Serikat Barack Obama mengundang secara khusus para pengusaha Muslim se-dunia di Washington, guna membicarakan upaya membangun hubungan ekonomi antara dunia Islam dengan AS pada 26-27 April 2010 yang lalu.
Sayangnya, belum semua pengusaha Muslim menyadari kekuatan ini. Mereka masih asyik dengan bisnisnya masing-masing hingga melupakan kontribusi strategis yang bisa diberikan kepada umat. Kalau pun ada yang peduli, rasanya juga masih bersifat individual yang sporadis. Saya sering membayangkan…..andai kepedulian itu dimiliki bersama dan dilakukan juga bersama-sama dalam bingkai (mindset) visi yang sama, lalu diikat dalam sebuah komitmen yang sama pula…..dampaknya pasti akan luar biasa!
Saatnya Pengusaha Muslim Peduli dan Bersatu
Perubahan adalah sebuah keniscayaan, seiring dengan dinamisasi hidup manusia, baik dalam dimensi individu, masyarakat, negara bahkan dunia. Perubahan adalah sunnatullah. Akan tetapi perubahan juga harus dilakukan dalam sebuah bingkai yang jelas dan benar serta mendapat dukungan yang luas. Nah, disinilah sesungguhnya para Pengusaha Muslim bisa mengambil peran sebagai pendorong laju perubahan–bahkan mengapa tidak, terjun berperan sebagai “agen of change” dengan background pengusahanya.
Umat merindukan kehadiran Pengusaha Muslim yang berani menyuarakan perubahan. Perubahan menuju kehidupan dimana seluruh tatanannaya dibangun diatas fondasi yang selalu mengajak umat pada ketaatan kepada Sang Khaliq. Kehidupan dimana setiap orang bisa hidup layak dan sejahtera. Kehidupan yang memberikan peluang setiap orang untuk mengembangkan diri di berbagai bidang. Dan kehidupan yang akan membebaskan kita dari berhala kapitalisme-materialisme-sekulerisme yang kini menjerat kita. Untuk itu, kini saatnya Pengusaha Muslim bersatu untuk setidaknya 3 alasan :
1. Menyatukan visi
“Sesungguhnya shalatku, ibadahku. Hidupku dan matiku hanyalah untuk Allah Tuhan seluruh alam”. [TQS. Al-An’am: 162]. Ayat ini mengajarkan kepada kita untuk selalu menjadikan Allah swt sebagai satu-satunya orientasi. Dalam konteks perubahan, maka mengembalikan manusia untuk hidup dalam satu aturan dan satu kesatuan di bawah naungan khilafah Islamiyyah adalah visi yang harus disatukan.
2. Menyatukan langkah
Umat Islam adalah umat terbaik termasuk di dalamnya Pengusaha Muslim. Siapa mereka? Yaitu yang menyuruh berbuat ma’ruf dan mencegah dari kemungkaran, sebagaimana yang di firmankan Allah swt. “Kamu (umat Islam) adalah umat terbaik yang dilahirkan untuk manusia, (karena kamu) menyuruh berbuat yang ma’ruf dan mencegah dari yang mungkar, dan beriman kepada Allah”. [TQS. Ali Imran: 110]. Inilah langkah yang harus kita satukan bersama dengan core competensi yang kita miliki sebagai pengusaha.
3. Menyatukan komitmen
Kesadaran akan pentingnya peduli dan persatuan tanpa komitmen, tidaklah akan menghasilkan perubahan apapun. Oleh karenanya, wajib untuk membangun komitmen bersama untuk mengemban sebuah misi mulia, sebagaimana firman Allah swt, “Dan hendaklah di antara kamu ada segolongan orang yang menyeru kepada kebajikan, meyuruh berbuat yang ma’ruf dan mencegah dari yang mungkar. Da mereka itulah orang-orang yang beruntung” [TQS. Ali Imran: 104].
Muslim Entrepreneur Forum 2012
Menyadari pentingnya peran Pengusaha Muslim ini, maka Lajnah Khusus Pengusaha Hizbut Tahrir Indonesia dikabarkan akan menyelenggarakan sebuah event nasional bertajuk “Muslim Entrepreneur Forum (MEF) 2012” pada tanggal 26 Januari 2012 di Gedung SMESCO. Sebuah forum yang rencananya akan dihadiri oleh para pengusaha di Indonesia yang punya kepedulian dan komitmen yang sama dan bersama-sama akan melakukan perubahan menuju kehidupan yang lebih baik dengan menerapkan syariah dan khilafah. Kalau benar event ini akan digelar, maka inilah event yang kita tunggu-tunggu dan sudah seharusnya dihadiri oleh para Pengusaha Muslim. Mau kapan lagi…?!
Selamat bertemu di Muslim Entrepreneur Forum 2012. (Bey Laspriana Husein)


TERTANTANG IKUT?


Hubungi:
M Rosyidi Aziz (0817103813)
Haris islam (08569229 5887)


SMS: 082125230181
BBM: 2307D94D
Email: meforum2012@gmail.com
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Followers